Home » » Pilek Bisa Memicu Sinustisis dan Polip Pada Anak-anak

Pilek Bisa Memicu Sinustisis dan Polip Pada Anak-anak

Piluk Memicu Sinustisis dan Polip Pada Anak-anak
Pilek Bisa Memicu Sinustisis dan Polip Pada Anak-anak, - Bagi orang tua, ketika anak terkena pilek disaat cuaca tidak menentu pastinya akan menganggapnya biasa. Dan bila perlu hanya memberi obat flu kepada anaknya. Namun sebaiknya bunda harus waspada bila pilek buah hatinya terus-menerus, karena dengan begini akan memicu timbulnya polip dan sinusitis pada anak.
Anda pasti akan bertanya apa itu Polip dan Sinusitis bukan? Lalu bagaima pula mengobatinya. Baiklah, disini kami akan menjelaskan kedua penyakit tersebut, berikut infonya :

1. Polip
Polip adalah benjolan yang tidak normal yang menonjol di rongga hidung. Menurut wikipedia, polip adalah membran mukosa yang mengalami hipertrofi atau radang sehingga ukuran selnya membesar. Mukosa merupakan lapisan yang sangat basah (berlendir) yang fungsinya untuk melindungi hidung dibagian dalam dan sinus serta melembabkan udara yang kita hirup sebelum memasuki paru-paru.

Polip terjadi karena timbulnya jaringan lunak di rongga hidung. Dan bisa juga terjadi akibat radang yang disebabkan karena pilek yang berkepanjangan. Anak-anak yang menderita polip biasanya akan mengalami pusing, batuk dan pilek yang dsertai hidung tersumbat. Benjolan ini walaupun kecil namun bila dibiarkan bisa membahayakan pernafasan.

Pengobatannya hanya bisa mengecilkan dan menghilangkan benjolan sehingga gejala-gejala diatas bisa berkurang bahkan bisa dihilangkan baik dengan obat-obatan maupun operasi.

Adapun obat yang bisa digunakan untuk mengurangi reaksi peradangan sehingga bisa memperkecil benjolan  adalah ::
  • Golongan Atihistamin dan antiboitik dapat digunakan untuk mengobati alergi yang menyebabkan terjadinya peradangan pada hidung.
  • Steroid Semprot Hidung, seperti flutikason (Veramyst, Flonase), budesenide (Rhinocort) dan mometasone.
  • Steroid Oral atau Injeksi, digunakan jika semprot hidung tidak bisa bekerja secara efektif. Tapi ini tidak boleh dalakukan untuk jangka panjang karena memiliki efek samping yang serius seperti hipertensi, retensi cairan dan glaukoma.
2. Sinusitis
Sinusitis adalah peradangan di dalam rongga hidung pada dinding sinus. Sinus adalah rongga kecil yang terletak di belakang tulang pipi dan dahi yang berisi udara. Salah satu penyebabnya adalah karena pilek yang berkepanjangan. Sinusitis juga berkaitan dengan alergen atau zat yang menyebakan alergi seperti srbuk sari bunga, debu, jamur, dan obat-obatan.

Adapun ciri dan gejala-sinusitis adalah :
  • Pilek yang berkepanjangan
  • Sakit kepala
  • Hidung tersumbat
  • Kehilangan nafsu makan
  • Nyeri pada bagian wajah
  • Indera penciuman jadi berkurang
  • Batuk
  • Sakit tenggorokan
Untuk pengobatan bagi penderita sinusitis tidaklah harus ke dokter karena kebanyakan kasus yang disebabkan virus akan hilang dengan sendrinya. Hanya butuh sekitar 2-3 minggu untuk sembuh secara total. Namun bila terkena Sinusitis akut dapat diberikan Dekongestan untuk mengurangi penyumbatan, antibiotik untuk mengendalikan infeksi bakteri dan obat pereda nyeri.

Itulah beberapa info tentang Polip dan Sinusitis, semoga ibu bapak dapat mengenali gejala-gejala kedua penyakit tersebut terlebih lagi bila pilek yang tidak sembuh-sembuh. Mari ciptakan rumah yang sehat agar anak-anak tidak tidak mudah terserang bakteri yang bisa menyebabkan alergi. Semoga bermanfaat.

TERIMA KASIH


pasang